Berada di Ruas Rantepao - Sadan - Batusitanduk, Pemprov Sulsel Bangun Jembatan Malango di Kabupaten Torut

    Berada di Ruas Rantepao - Sadan - Batusitanduk, Pemprov Sulsel Bangun Jembatan Malango di Kabupaten Torut

    TORAJA UTARA - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melalui Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi mulai melakukan penanganan Pembangunan Jembatan Malango di Kabupaten Toraja Utara.

    Pembangunan jembatan ini menjadi salah satu prioritas Pemprov Sulsel dibawah kepemimpinan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman. Terlebih, pembangunannya atas aspirasi dari masyarakat.

    “Alhamdulillah, tahapan MC-0 untuk Pembangunan Jembatan Sungai Malango pada Ruas Rantepao - Sadan - Batusitanduk di Kabupaten Toraja Utara sedang dimulai. Pembangunan jembatan ini merupakan aspirasi masyarakat dan Pemkab Toraja Utara, ” ujarnya, Jum'at (7/7/2023).

    Pembangunan jembatan ini merupakan aspirasi masyarakat karena kondisi sering terjadi kemacetan parah di jalan ini. Sehingga pembangunan ini akan menambah akses jembatan baru menjadi dua akses jembatan.

    Rencananya pembangunan jembatan ini dengan panjang bentangan jembatan 30 meter dan lebar 6, 7 meter termasuk trotoar dan median.

    Kelancaran pembangunan ini, kata pria yang akrab disapa Gubernur Andalan ini, bahwa berkat sinergitas yang dibangun Pemprov Sulsel dan Pemkab Toraja Utara.

    Jembatan Malango ini mendukung mobilisasi akses jalan ruas Rantepao - Sa'dan - Batusitanduk. Ruas jalan ini juga menjadi salah satu fokus Pemprov Sulsel untuk dikerjakan bertahap. Ruas ini berada di wilayah Kabupaten Luwu dan Kabupaten Toraaja Utara.

    “Untuk jalannya di Ruas Rantepao - Sadan - Batusitanduk ini menjadi fokus kita untuk ditangani secara bertahap. Terlebih akses ini menjadi jalur alternatif dari Luwu Raya ke Toraja. Serta jalan ini akan membuka akses wilayah terisolir, ” jelasnya.

    Untuk jalannya, di tahun 2023 ini akan ditangani pada segmen jalan di Kabupaten Luwu. 

    “Kepada Pemda, tokoh masyarakat, toko adat, toko agama serta masyarakat sekitar, mari ki dukung kelancaran pembangunan jembatan ini, ” pintanya.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Dugaan Pengrusakan HL di Sa'dan Ulusalu,...

    Artikel Berikutnya

    Perjuangkan Kepentingan Umum, Prianto Soma,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pangdivif 3 Kostrad Kunjungi Polda Sulsel, Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri
    KAHMI Sulsel Bakal Gelar Serial FGD, Cari Solusi Komprehensif Atasi Banjir dan Longsor
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Detik-Detik Longsor Susulan Timpa 1 Rumah dan Tutup Jalan Poros di Salu Losso' Kecamatan Buntao Kabupaten Toraja Utara
    Kondisi Terakhir Hari ini di Salu Losso' Kecamatan Buntao' Pasca Longsor Susulan Pada Kamis Malam
    Diduga Larang Wartawan Liput Kegiatan Akreditasi di Puskesmas Rante Pangli, Ketua Tim Surveyor di Laporkan ke Polres Toraja Utara
    Tidak ada Pendaftar Bacalon Perseorangan pada Pilkada Serentak Tahun 2024 di Toraja Utara
    Bawaslu Toraja Utara Umumkan Penerimaan 151 Calon Anggota Panwas Kelurahan dan Desa, Ini Syaratnya
    Detik-Detik Longsor Susulan Timpa 1 Rumah dan Tutup Jalan Poros di Salu Losso' Kecamatan Buntao Kabupaten Toraja Utara
    Kondisi Terakhir Hari ini di Salu Losso' Kecamatan Buntao' Pasca Longsor Susulan Pada Kamis Malam
    Recruitment Panwaslu di Toraja Utara Berlangsung, Malam ini Penilaian Kinerja Metode Fortofolio Bagi Peserta Existing
    Diduga Larang Wartawan Liput Kegiatan Akreditasi di Puskesmas Rante Pangli, Ketua Tim Surveyor di Laporkan ke Polres Toraja Utara
    Bawaslu Toraja Utara Umumkan Penerimaan 151 Calon Anggota Panwas Kelurahan dan Desa, Ini Syaratnya
    Pengajuan Bacaleg DPC Partai Gerindra Toraja Utara, Statusnya Lengkap dan Diterima
    Gegara Nafsu Bejatnya Gilir Gadis Dibawah Umur, 2 Pemuda Ditangkap Tim Resmob Polres Toraja Utara
    Pentingnya Pengawasan Partisipatif Pemilu 2024, Bawaslu Torut Akomodir Saran Insan Pers
    Upaya Hukum Ditempuh Wartawan Kabar Timur, Ketua LSM FPT: Kita Apresiasi, Pijakan Hukum Kedua Pihak Akan Diuji
    Hati - Hati Nonton Aksi Balap Liar Pada Malam Pergantian Tahun 2023 di Toraja Utara, ini Sanksinya

    Ikuti Kami